God of Love Album Spiritual Bad Brains Mendengarkan musik keras itu bagai candu. Punya yang satu, pasti terdorong ingin memiliki yang lainnya. Keinginan untuk mendengarkan ini dan itu sangat menggelora saya rasakan, ketika usia remaja hingga pertengahan dua puluhan. Salah satunya yang ingin saya dengarkan waktu itu adalah Bad Brains. Saya tahu mereka dari artwork sampul album All Ages (Epitaph, 1995) Bad Religion. Namun oleh karena jaringan pertemanan saya saat itu masih terbatas, belum nongkrong ke mana-mana. Membuat saya harus puas dengan apa yang dijual di toko-toko kaset. Bisa dibilang hampir dua minggu sekali, pasti saya agendakan mengunjungi toko-toko kaset yang berbeda. Salah satunya yang terletak dalam pusat perbelanjaan Atrium Plaza. Seingat saya di sana terdapat tiga toko kaset. Pertama Disc Tarra di lantai dasar. Kedua di lantai 2 atau 3 dekat Matahari Departement Store persis di depan eskalator. Ketiga di lantai 3 dekat restoran cepat saji American Hamburger (AH).
All about music that i loved